Gejala Dan Pencegahan Awal Penyakit Jantung


Jantung adalah salah satu organ tubuh yang berperan penting dalam sistem peredaran darah. Jantung merupakan sebuah rongga organ berupa otot yang berbentuk kerucut untuk memompa darah lewat pembuluh darah oleh kontraksi berirama yang berulang. Maka dari itu sebagai organ yang vital dalam sistem peredaran darah, jagalah jantung kita sebagai anugrah Tuhan yang tidak ternilai harganya. Sayanggi jantung kita dengan gaya hidup sehat jangan sampai terserang penyakit.

Penyakit jantung merupakan bahaya nomor satu di dunia karena dapat menyebabkan kematian dalam waktu seketika. Sudah banyak sekali kasus yang terjadi dilingkungan kita yakni seseorang yang meninggal karena serangan jantung secara tiba-tiba. Seseorang yang sudah pernah mengalami penyakit biasanya sering merasakan sakit mendadak yang terjadi di bagian jantung. Serangan jantung sendiri mempunyai pengertian yaitu sebuah kondisi dimana otot jantung mengalami kerusakan secara mendadak sehingga mengakibatkan berkurangnya pasokan darah yang mengalir ke jantung.

Serangan jantung dapat terjadi sewaktu-waktu. Untuk itu kita harus tahu terlebih dahulu gejala-gejala datangnya serangan jantung. Gejala yang dapat kita ketahui antara lain :
1.      Nyeri, perasaan nyeri ini terjadi karena otot tidak mendapat cukup darah.
2.    Sesak nafas, perasaan sesak nafas ini dapat terjadi karena adanya cairan yang masuk ke dalam rongga udara di paru-paru.
3.      Kelelahan, ini terjadi karena ketidakefektifan kinerja jantung dalam memompa darah ke seluruh bagian tubuh.
4.    Jantung berdebar-debar, organ jantung yang berdebar kencang merupakan salah satu gejala penyakit jantung.
5.      Pusing dan Pingsan, hal ini terjadi akibat penurunan jumlah aliran darah karena kemampuan jantung untuk memompa darah berlangsung tidak baik sehinggan menyebabkan pusing bahkan pingsan.

Secara medis penyakit jantung terbagi menjadi 2 yaitu Penyakit Jantung Koroner dan Penyakit Jantung Genetik. Namun penyakit jantung koroner atau heart disease (biasa disingkat CTHD) merupakan penyakit jantung yang lebih banyak terjadi dibandingkan penyakit jantung jenis lainnya. Maka dari itu mari kita dukung dan sukseskan gaya hidup sehat serta gerakan Sayangi Jantung yang akhir-akhir ini digalakkan berbagai pihak. Dukungan itu bisa kita mulai dari diri kita sendiri dengan melakukan langkah-langkah pencegahan penyakit jantung seperti di bawah :
1.      Pola makan sehat dengan tidak berlebihan mengkonsumsi makanan berkolesterol tinggi
2.      Berhenti merokok
3.      Hindari stress
4.      Olahraga teratur
5.      Mangkonsumsi antioksidan
6.      Menjaga berat badan agar tidak terjadi kelebihan berat badan (obesitas)

Demikian sekilas informasi mengenai Gejala Dan Pencegahan Awal Penyakit Jantung. Semoga informasi dari kubuskecil.blogspot.com bisa memberikan manfaat dan menambah wawasan seputar dunia kesehatan. Terima kasih

Post a Comment

0 Comments